Beranda Kediri Raya Tokoh Agama dan Masyarakat Siap Berjuang ‘Door to Door’ Menangkan Dhito-Dewi

Tokoh Agama dan Masyarakat Siap Berjuang ‘Door to Door’ Menangkan Dhito-Dewi

1065

KUBUS.ID – Menjelang Pilkada 2024, dukungan untuk pasangan Hanindhito Himawan Pramana-Dewi Mariya Ulfa (Dhito-Dewi) semakin menguat. Di Desa Duwet, Kecamatan Wates, tokoh agama dan masyarakat mendeklarasikan kesiapan mereka untuk memenangkan pasangan nomor urut 2.

Kyai Burhanudin, Pengasuh Pondok Pesantren Jabal Nuur, mengapresiasi program-program positif yang dijalankan Mas Dhito dan Mbak Dewi selama periode pertama. Menurutnya, pembangunan infrastruktur, peningkatan pelayanan publik, serta dukungan terhadap pondok pesantren dan santri sangat bermanfaat bagi masyarakat.

“Programnya sangat positif. Semoga Mas Dhito terpilih lagi agar Kabupaten Kediri semakin maju,” ujar Kyai Burhanudin.

Selama 3,5 tahun kepemimpinan, meski dihadapkan pandemi Covid-19, Mas Dhito berhasil memajukan Kabupaten Kediri. Di antaranya dengan pembangunan jembatan, pasar, stadion, rumah sakit, serta peningkatan akses pendidikan dan kesehatan. Para tokoh agama dan masyarakat pun siap turun langsung, melakukan kampanye door to door untuk memastikan kemenangan pasangan Dhito-Dewi.

Mas Dhito dalam sambutannya menyatakan, dengan adanya pembangunan bandara baru, Kabupaten Kediri tengah mempersiapkan lompatan besar. Ia menegaskan pentingnya kerjasama antara pemerintah daerah, provinsi, dan masyarakat untuk mewujudkan kemajuan yang lebih besar. “Saya hanya punya satu kepentingan, bagaimana Kabupaten Kediri bangkit dan kembali ke masa kejayaannya,” tegas Mas Dhito.(atc/adr)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini