Beranda Jawa Timur Ditahan Pasca Aksi Kerusuhan, Empat Anak Jalani Ujian Sekolah di Lapas

Ditahan Pasca Aksi Kerusuhan, Empat Anak Jalani Ujian Sekolah di Lapas

170


KUBUS.ID – Empat anak berhadapan dengan hukum mengikuti Ujian Tengah Semester (UTS) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kediri

Menurut Kasi Bimbingan Narapidana dan Anak Didik Lapas Kelas IIA Kediri, Harry Suryadi, keempat anak tersebut masih berstatus sebagai tahanan kejaksaan. Dua di antaranya berusia 14 tahun, dan dua lainnya berusia 15 tahun. Selama menjalani proses hukum, mereka tetap belajar secara mandiri menggunakan buku-buku yang dibawa dari rumah.

Penasihat hukum Mohammad Rofian menjelaskan, pelaksanaan ujian di lapas diajukan agar anak-anak yang berhadapan dengan hukum tetap memperoleh hak pendidikan sebagaimana mestinya.

Dalam momen ujian tersebut, keempat anak juga menerima surat dari wali kelas yang berisi motivasi, cerita tentang kondisi teman-teman sekelas, serta informasi terbaru mengenai kegiatan sekolah.

Sebelumnya, mereka diamankan pasca aksi kerusuhan pada Agustus lalu. (rif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini