Beranda Kediri Raya Dua Hari Dihelat, Job Fair 2024 Kediri Tembus 5 ribu Pendaftar

Dua Hari Dihelat, Job Fair 2024 Kediri Tembus 5 ribu Pendaftar

1153

KUBUS.ID – Bursa Kerja atau Job Fair tahun 2024 yang digagas Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Kediri resmi berakhir kemarin. Berlangsung di Convention Hall Simpang Lima Gumul selama dua hari, 26 dan 27 Juni kegiatan tersebut diikuti oleh 5.929 pencari kerja.

Kepala Disnaker Kabupaten Kediri, Ibnu Imad mengatakan, Job Fair yang diselenggarakan tersebut tersedia 1500 lowongan kerja untuk berbagai jenis pekerjaan. Diikuti oleh 50 perusahaan, baik yang berada di Kabupaten Kediri ataupun wilayah lain.

Dia menyebut, dibanding tahun sebelumnya yang hanya sekitar 2000 pendaftar, jumlah tahun ini terbilang meningkat dua kali lipat dengan total pencari kerja sebanyak 5.929 orang. Rinciannya hari pertama ada 3.915 sementara hari kedua ada 2.014 orang.

“Memang kegiatan ini dilakukan secara hybrid artinya bisa online maupun offline. Hari pertama 2.740 (online e-kerjo) dan 1.175 daftar langsung. Kalau hari kedua ada 1.114 daftar langsung dan 900 melalui online e-kerjo,” jelas Ibnu Imad, Jumat (28/6/2024).

Ibnu menuturkan selain perusahan menyiapkan lowongan kerja, di dalam momen Job Fair 2024  kali ini, pihaknya juga menggandeng para HRD (Human Resource Development) yang akan mengisi seputar pengalaman kerja. Hal ini ditujukan untuk mendapatkan kiat pekerjaan sesuai dengan bidang para pencari kerja. Dia berharap dengan kegiatan Job Fair 2024 ini bisa mengurangi tingkat pengangguran di Kabupaten Kediri.

“Dalam agenda Job Fair tahun ini, kami menggandeng praktisi langsung yang mengisi ilmu yang mengupas mengenai ketenagakerjaan, baik dari etika, kewirausahaan dalam bekerja dan juga kiat kiat untuk bisa masuk di dalam tes wawancara perusahaan,” paparnya.(sya/adr)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini