Beranda Gaya Hidup 7 Cara Mencukur Ketiak yang Benar agar Tidak Bikin Iritasi

7 Cara Mencukur Ketiak yang Benar agar Tidak Bikin Iritasi

1016

KUBUS.ID —Mencukur rambut ketiak bisa dilakukan dengan pisau cukur manual, pisau cukur listrik, waxing, serta depilatori atau krim perontok bulu.

Saat hendak mencukur, kamu harus memerhatikan tahapannya. Dengan menerapkan cara mencukur ketiak yang benar tentu akan menghindarkan kamu dari risiko luka dan iritasi kulit.

Mencukur dengan pisau cukur merupakan pilihan yang paling umum digunakan. Selain karena tidak menguras kantong, kegiatan mencukur ini pun cukup dilakukan di kamar mandi dengan waktu singkat.

Cara Mencukur Ketiak

Mengutip dari Healthline, mencukur merupakan proses untuk kamu mendapatkan ketiak yang diinginkan. Penting untuk kamu mengetahui tahapan mencukur yang benar. Berikut langkah-langkahnya.

1. Bersihkan ketiak terlebih dahulu

Kamu bisa menggunakan body scrub untuk membersihkan ketiak sebelum mencukurnya untuk mencegah luka.

Pasalnya, keringat atau deodoran dapat menyumbat pisau atau menyebabkan infeksi dari bakteri jika kamu terluka saat bercukur.

2. Basahi ketiak

Rambut ketiak cukup sensitif untuk itu kamu perlu membasahinya sebelum bercukur. Kelembapan akan membantu ketiak membuka pori-pori dan melembutkan kulit.

Kulit yang lembut akan menghindari kamu dari luka atau torehan. Untuk keamanan privasi, kamu bisa melakukannya di kamar mandi.

3. Kencangkan kulit ketiak

Gerakan mencukur ketiak yang benar adalah dengan mengencangkan kulit ketiak. Kamu bisa mengangkat tanganmu ke atas untuk mendapatkannya.

Cukurlah menggunakan sapuan pendek yang bervariasi seperti ke atas, bawah dan samping untuk hasil yang mulus. Namun jangan ke area yang sama terlalu sering dan menekan karena dapat menyebabkan iritasi atau luka pada kulit. Lakukan gerakan mencukur dengan perlahan.

4. Bilas pisau cukur

Kamu perlu membilas pisau cukur dengan air dari tiap gerakan mencukur yang dilakukan. Hal tersebut untuk membersihkan pisau cukur dari sisa rambut ketiak yang menempel. Lakukan cara ini berulang sampai semua rambut ketiak bersih terangkat.

5. Gunakan lidah buaya

Usai mencukur ketiak, gunakan pelembap seperti lidah buaya. Pelembap lidah buaya berguna untuk menenangkan kulit dan menghindari iritasi.

6. Beri jeda dari deodoran

Selanjutnya kamu perlu memberi waktu untuk ketiakmu beristirahat dari deodoran terlebih usai bercukur. Sebaiknya jangan langsung memakai deodoran karena dapat membakar dan mengiritasi kulit.

7. Bersihkan pisau cukur

Setelah selesai mencukur rambut ketiak, jangan lupa untuk membersihkan pisau cukur dan keringkan. Simpanlah di tempat yang kering supaya tetap tajam.

Idealnya, gunakan pisau cukur 5 hingga 7 kali sebelum diganti dengan yang baru. Sebab, penggunaan mata pisau cukur yang tumpul hanya akan membuat kulit iritasi.

Demikian tahapan gerakan mencukur ketiak yang benar yang bisa kamu lakukan di rumah. Selamat mencoba!

Sumber : cnnindonesia.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini