Beranda Olah Raga Panpel Pastikan Laga Persik Kediri Kontra Persib Bandung Digelar di Stadion Brawijaya

Panpel Pastikan Laga Persik Kediri Kontra Persib Bandung Digelar di Stadion Brawijaya

71
Panitia Pelaksana (Panpel) Persik Kediri mengonfirmasi bahwa laga kandang menjamu Persib Bandung akan tetap dilaksanakan di Stadion Brawijaya. (Foto. Redaksi)

KEDIRI, (KUBUS.ID) – Panitia Pelaksana (Panpel) Persik Kediri mengonfirmasi bahwa laga kandang menjamu Persib Bandung akan tetap dilaksanakan di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, pada Senin (5/1/2026) mendatang.

Ketua Panpel Persik Kediri, Tri Widodo, menegaskan bahwa jadwal pertandingan tersebut sudah final dengan waktu sepak mula pada malam hari.

“Sudah dipastikan laga Persik Kediri menghadapi Persib Bandung akan berlangsung pada 5 Januari 2026 di Stadion Brawijaya Kota Kediri. Sedangkan waktu kick off akan dimulai pada pukul 19.00 WIB,” ujar Tri Widodo dalam keterangan resminya.

Terkait kehadiran penonton, pihak panitia telah berkoordinasi dengan aparat keamanan setempat.

Berdasarkan rekomendasi kepolisian, pertandingan ini diizinkan untuk dihadiri oleh penonton namun dengan pembatasan kuota yang ketat. Tri Widodo menjelaskan bahwa izin yang diberikan hanya mencakup 3.000 penonton, yang seluruhnya diperuntukkan bagi pendukung tuan rumah.

“Jadi pihak kepolisian telah merekomendasikan pertandingan ini dapat dihadiri suporter dengan jumlah 3 ribu orang, dan itu hanya khusus untuk suporter tuan rumah saja atau Persikmania,” terangnya.

Kebijakan ini diambil selaras dengan regulasi kompetisi yang masih melarang kehadiran suporter tamu di stadion lawan. Untuk mengantisipasi adanya penyusupan suporter tim tamu, Panpel Persik Kediri menerapkan sistem penjualan tiket satu pintu melalui komunitas Persikmania. Menurut Widodo, langkah ini diambil sebagai bentuk filterisasi agar distribusi tiket tepat sasaran kepada para pendukung lokal.

“Penjualan tiket melalui komunitas Persikmania dimaksudkan untuk dapat memfilter dan penjualan tiket sesuai dengan peruntukan yakni teman-teman Persikmania,” tambahnya.

Menjelang laga krusial tersebut, pihak Panpel juga menitipkan pesan kepada seluruh suporter yang akan hadir untuk tetap menjaga nama baik daerah dan keamanan stadion. Tri Widodo berharap momentum pertandingan besar ini bisa berjalan lancar tanpa gangguan keamanan apa pun.

“Mari kita sama-sama menjaga kondusifitas rumah kita ‘Kota Kediri’ ini agar senantiasa aman dan nyaman,” pungkasnya. (nhd)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini