Kata Ipda Miftahul Kanit Gakkum Poles Trenggalek, sepeda motor dikendarai Andy Setiawan warga Blabak Pesantren Kota Kediri. Dari hasil olah TKP dan keterangan saksi, sepeda motor terlihat melaju dengan kecepatan tinggi.
“Lajunya cukup kencang menurut keterangan saksi di lokasi kejadian.”kata Miftahul
Sesampainya di lokasi kejadian, sepeda motor korban oleng kemudian terjatuh. Pengemudi sepeda motor mengalami luka parah hingga hilang nyawa.
“Korban mengalami luka robek dan cidera parah karena benturan keras saat terjatuh dan dinyatakan meninggal dunia.”tambah Miftahul.
Selanjutnya korban dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan visum sebelum diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.(eko)

































