Beranda Jawa Timur Bupati Kediri Mas Dhito Akan Ambil Cuti Pilkada 2024 Usai Ditetapkan Sebagai...

Bupati Kediri Mas Dhito Akan Ambil Cuti Pilkada 2024 Usai Ditetapkan Sebagai Paslon

2732

KUBUS.ID – Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana, yang akrab disapa Mas Dhito, akan mengajukan cuti untuk mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Rencananya ini akan diambil setelah proses penetapan pasangan calon oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri pada 22 September mendatang. Mas Dhito akan cuti selama masa kampanye bersama dengan pasangannya, Dewi Mariya Ulfa.

 “Begitu ditetapkan sebagai pasangan calon, saya akan cuti sebagai Bupati. Hal ini dilakukan agar kami tidak menggunakan fasilitas negara selama masa kampanye,” ucap Mas Dhito usai menghadiri peresmian gedung baru di Rumah Sakit Kabupaten Kediri (RSKK) pada Senin (9/9/2024) siang.

Mas Dhito menegaskan komitmennya untuk mematuhi aturan yang mengharuskan petahana mengambil cuti selama kampanye. Hal serupa juga akan dilakukan oleh calon wakil bupati yang mendampinginya.

“Karena saya tidak akan menggunakan fasilitas negara pada saat kampanye, begitu juga mbak Wabup, itu harus,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Kediri, Nanang Qosim, menjelaskan bahwa hingga saat ini pihaknya belum menerima pengajuan cuti dari bapaslon petahana. Nanang juga menambahkan bahwa masa kampanye akan berlangsung dari 25 September 2024 hingga 23 November 2024.

“Sebagaimana diatur dalam Pasal 70 Ayat (3) UU No. 10/2016 tentang Pilkada, petahana memang diwajibkan untuk cuti selama masa kampanye,” kata Nanang Qosim. (sya)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini