Beranda Kediri Raya Dinas Sosial Kota Kediri, Salurkan Dana Asistensi Lanjut Usia Terlantar

Dinas Sosial Kota Kediri, Salurkan Dana Asistensi Lanjut Usia Terlantar

1069

KUBUS.ID – Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas Sosial terus berupaya memberikan kesejahteraan pada masyarakat Kota Kediri, terutama bagi masyarakat kurang mampu tanpa terkecuali. Lebih dari 3000 masyarakat kurang mampu di Kota Kediri telah tercatat menerima bantuan dari Dinas Sosial Kota Kediri.

Berdasarkan data dari Dinas Sosial Kota Kediri Sebanyak 488 orang lanjut usia telah menerima bantuan Asistensi Lanjut Usia Terlantar (ASLUT) dan 2.582 warga kurang mampu menerima Bantuan Pangan Non Tunai Daerah (BPNTD). Masing-masing penerima manfaat mendapatkan bantuan sebesar Rp. 200.000 per bulan atau Rp 2,4 juta per tahun.

Kepala Dinas Sosial Kota Kediri, Paulus Luhur Budi mengatakan bahwa mayarakat yang mendapat bantuan dari Dinas Sosial adalah warga yang telah terdaftar pada DTKS dan belum menerima bantuan dari Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur.

“Masyarakat yang mendapat bantuan dari Dinas Sosial adalah warga yang telah terdaftar pada DTKS dan belum menerima bantuan dari Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur,” kata Paulus.

Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) adalah salah satu syarat bagi Dinas sosial Kota Kediri untuk mengeluarkan anggaran dalam memberikan bantuan sosial. Sehingga, untuk menerima bantuan sosial, warga harus terdaftar dalam DTKS.(atc/slv)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini