Beranda Kediri Raya Geger! Jenazah Kakak Beradik Ditemukan di Rumah Desa Rembang Ngadiluwih Kediri

Geger! Jenazah Kakak Beradik Ditemukan di Rumah Desa Rembang Ngadiluwih Kediri

1040
Sumber foto: Polsek Ngadiluwih

KUBUS.ID – Warga Desa Rembang Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri digegerkan dengan penemuan dua jenazah perempuan di sebuah rumah pada Minggu pagi (5/1/2025). Kedua korban bernama Femala (44) dan Yuyen (42), warga setempat.

Kata Kapolsek Ngadiluwih AKP Agung Saifudin, kedua jenazah ditemukan di atas tempat tidur masing-masing. Diperkirakan kedua korban sudah meninggal selama 5 hari. Karena kondisinya sudah mengalami pembusukan.

Sementara hasil pemeriksaan Tim Inafis Polres Kediri dan Tim Kesehatan Puskesmas Wonorejo, tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan. Dugaan sementara, keduanya mengalami depresi. Jenazah kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Kediri.

“Saat ini menunggu ambulans datang, untuk dibawa ke RS Bhayangkara. Jenazah akan dilakukan visum luar, pembersihan, dimandikan, dikafani, baru dikembalikan ke pihak keluarga”,  ujar Kapolsek Ngadiluwih.

Kedua korban yang merupakan kakak beradik, dikenal tertutup. Bahkan jika ada bantuan dari pihak desa, mereka tidak diberi akses masuk rumah. Selain itu, kedua korban juga punya riwayat depresi hingga pernah dibawa berobat ke Lamongan.(stm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini