Beranda Kediri Raya Mas Dhito Kantongi Surat Tugas, PDIP Langsung Bentuk Tim Pemenangan di Pilkada...

Mas Dhito Kantongi Surat Tugas, PDIP Langsung Bentuk Tim Pemenangan di Pilkada 2024

165

KUBUS.ID – Bupati petahana Hanindhito Himawan Pramana mendapat surat tugas dari DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk kembali maju sebagai bakal calon kepala daerah (bacakada) Kabupaten Kediri 2024. Surat tersebut langsung direspon oleh DPC PDIP Kabupaten Kediri dengan membentuk tim pemenangan.

Juru Bicara (Jubir) Tim Pemenangan Mas Dhito, Danang Saputro mengatakan tim pemenangan itu beranggotakan sembilan orang.

“Pada surat tugas ini, DPP PDI-P menginstruksikan langsung kepada Mas Dhito untuk maju dalam Pilkada 2024,” terangnya, Senin (8/7/2024).

Danang menyebut, surat tugas tersebut telah diterima oleh Mas Dhito pada Kamis 27 Juni 2024 lalu. Sementara untuk anggota tim sembilan tersebut diambil dari kader terbaik dan telah mendapatkan pelatihan langsung dari DPP PDI-P pada Senin, 1 Juli 2024.

“Kader ini dilatih dan ada pengarahan agar membentuk tim jubir juga ke tatanan bawah,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, Murdi Hantoro menuturkan dengan turunnya surat tugas sebagai bacalon Bupati Kediri 2024 kepada Mas Dhito, mereka langsung merapatkan barisan dengan menggelar rapat konsolidasi pemenangan Pilkada serentak.

“Semua PAC kita undang, badan dan sayap partai juga. Kita harus segera menyatukan langkah bagaimana bisa memenangkan kembali Mas Dhito, sebagai Bupati Kediri periode 2024-2029,” terangnya.

Dalam rapat konsolidasi pada Sabtu (6/7/2024) lalu, Murdi mengingatkan kepada semua kader agar serius untuk membantu pemenangan Mas Dhito karena ini merupakan instruksi langsung dari DPP partai.

“Kader partai sudah tidak boleh ngomong sembarangan. Jika ada yang bicara sembarangan kita akan bertindak tegas. Karena ini sudah perintah kangsung dari DPP,” pungkasnya.(sya/adr)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini