KUBUS.ID – All England 2024 akan menjadi tonggak sejarah kebangkitan bulu tangkis Indonesia. Final yang mempertemukan dua wakil Indonesia di sektor tunggal putra atau All Indonesian Final telah menjamin gelar juara bagi Merah Putih.
Kepastian ini mengakhiri penantian panjang Indonesia selama 30 tahun dari puasa gelar di ajang tersebut. Terakhir kali Indonesia juara di sektor tunggal putra All England diraih pada 1994 oleh Hariyanto Arbi usai mengalahkan wakil Indonesia lainnya di final yaitu Ardi Wiranata.
Kali ini, All Indonesian Final di sektor tunggal putra All England 2024 akan mempertemukan Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie pada laga yang akan berlangsung di Utilita Arena Birmingham, hari ini. Ginting memastikan tempat di final setelah menang 19-21, 21-5, 21-11 atas Christo Popov. Sementara itu, Jojo menyusul dengan kemenangan atas Lakshya Sen di semifinal dengan skor 21-12, 10-21, 21-15.(hil)
copy: republika.co.id