Beranda Gaya Hidup Nanas Bisa Obati Sakit Tenggorokan karena Kandungan Nutrisi Ini

Nanas Bisa Obati Sakit Tenggorokan karena Kandungan Nutrisi Ini

1185

KUBUS.ID — Sakit tenggorokan kerap dirasakan saat sedang batuk. Untuk mengobatinya bisa dengan cara alami, salah satunya dengan mengonsumsi nanas. Berikut penjelasannya!

Nanas termasuk makanan tropis yang banyak dikonsumsi karena memiliki sensasi menyegarkan. Bisa dinikmati langsung ataupun dijadikan sajian es yang menyegarkan dahaga.

Tak hanya dapat memberikan sensasi segar, tapi nanas juga baik dalam mengobati penyakit. Hal ini dikarenakan kandungan nutrisi penting, seperti ada vitamin B dan C.

Dilansir dari Marham (29/11), nanas juga mengandung enzim bromelain yang berperan sebagai zat anti-inflamasi. Karenanya bermanfaat dalam mengurangi peradangan dan rasa tak nyaman akibat sakit tenggorokan.

Kamu bisa mengonsumsi nanas secara rutin, apalagi ketika sedang sakit tenggorokan. Karena, nanas dapat membantu mengencerkan lendir dan mengurangi penyumbatan pada tenggorokan.

Kandungan vitamin C pada buah nanas juga dapat menjaga sistem kekebalan tubuh. Ketika imunitas terjaga, maka tubuh secara langsung melawan infeksi.

Melihat manfaatnya yang baik dalam mengobati sakit tenggorokan,nanas ampuh mengatasi batuk. Perhatikan beberapa tips berikut dalam mengonsumsi nanas saat sedang sakit tenggorokan.

1. Sebaiknya mengonsumsi nanas yang masih segar dan matang. Perhatikan cara mengupasnya, karena harus benar-benar bersih. Buang mata nanas yang keras berserat.

2. Kamu bisa mengonsumsi nanas setiap hari. Beberapa potong nanas ini dapat mengurangi peradangan dan melegakan tenggorokan.

3. Untuk hasil terbaik, konsumsi nanas dengan racikan herbal lain yang dapat mengobati sakit tenggorokan. Seperti minum teh jahe atau berkumur dengan air garam hangat.

Selain mengobati tenggorokan yang sakit, nanas juga memiliki beberapa manfaat sehat. Menurut Health Line, nanas juga bermanfaat dalam melancarkan pencernaan, menurunkan risiko kanker, hingga mempercepat pemulihan pasca-operasi.

Sumber : detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini