Beranda Jawa Timur Pencari Kerja di Kota Blitar Didominasi Lulusan SMA/SMK

Pencari Kerja di Kota Blitar Didominasi Lulusan SMA/SMK

1070

KUBUS.ID – Sebanyak 4 ribu lebih pencari kerja di Kota Blitar didominasi lulusan SMA/SMK sederajat. Kata Kepala Dinas Koperasi dan Tenaga Kerja Kota Blitar, Juyanto, S.E., M.M., jumlah tersebut sudah lumayan turun dari pada tahun lalu. Hal tersebut disebabkan karena lapangan pekerjaan di Kota Blitar semakin banyak. Ditambah, adanya perusahaan baru di sektor sigaret yang menyerap banyak tenaga kerja.

Lulusan SMA/SMK mayoritas mencari kerja di dalam negeri. Sementara sisanya, mencari kerja di luar negeri seperti di Taiwan, Hongkong, dan Malaysia. Juyanto mengatakan pihaknya melakukan pelatihan berbasis kompetensi untuk para pencari kerja. Selain itu, mereka juga difasilitasi untuk sertifikasi agar dapat bersaing di luar daerah.

Menurut Juyanto, sebenarnya banyak tawaran untuk lulusan SMA/SMK di luar pulau. Namun, sedikit yang minat dan berangkat untuk merantau. Faktor yang menyebabkan mereka tidak mengambil pekerjaan di luar pulau adalah faktor keluarga yang tidak bisa ditinggalkan, letak geografis yang berbeda dengan di Jawa, dan faktor lainnya. Juyanto mengatakan saat mencari kerja, yang dibutuhkan selain tekat dan niat, daya juang juga harus disiapkan dengan matang.(slv)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini