KUBUS.ID – Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana menghadiri kegiatan syukuran atas selesainya pembangunan Jembatan Jongbiru, Kamis (25/7/2024) malam. Jembatan yang menghubungkan Kabupaten dan Kota Kediri ini akhirnya bisa dilewati oleh warga setelah 7 tahun terputus.
Kegiatan syukuran ini, digelar sederhana di tengah jalan, sisi utara menuju Jembatan Jongbiru. Mas Dhito bersama warga berdoa sebagai bentuk rasa syukur atas rampungnya pembangunan jembatan hingga dapat dilewati.
Usai doa bersama, Mas Dhito bersama warga menikmati nasi tumpeng yang sudah disiapkan. Setelah itu dia berjalan bersama warga untuk melihat konstruksi jembatan.
“Hari ini aktivitas pembangunan jembatan sudah tidak lagi ada,” katanya, Kamis (25/7/2024).
Mas Dhito meminta kepada masyarakat untuk bersama merawat dan menjaga jembatan agar bisa terus bermanfaat. Dia juga mengajak masyarakat untuk berdoa karena pada Jumat (26/7/2024) jembatan yang berada di Desa Jabon Kecamatan Banyakan Kabupaten Kediri akan diresmikan.
“Minta doanya besok pukul 10.00 WIB akan diresmikan,” tambahnya.
Sementara itu, Yulin salah satu warga Desa Jongbiru Kecamatan Banyakan mengungkapkan rasa bangganya karena telah diselesaikannya Jembatan Jongbiru. Dirinya pun berharap, usai peresmian besok ini akan berdampak positif bagi peningkatan dan pembangunan ekonomi warga sekitar.
“Dengan banyaknya kendaraan yang melintas, semakin menghidupkan UMKM desa maupun warung-warung milik warga di sini,” ungkapnya. (sya/nhd)