Beranda Jawa Timur Tenggelam Saat Mencari Kayu, Warga Mojokerto Ditemukan Meninggal Dunia

Tenggelam Saat Mencari Kayu, Warga Mojokerto Ditemukan Meninggal Dunia

1

MOJOKERTO, (KUBUS.ID)-Warga Mojoanyar Mojokerto yang dilaporkan hilang terseret arus sungai di Bendung Tingarbuntut Kecamatan Bangsal ditemukan hilang nyawa.

Nanang Sigit P.H SAR Mission Coordinator Kantor SAR Surabaya mengatakan, korban Solikin hilang saat mencari kayu dan barang bekas di Bendung Tingarbuntut. Tim SAR gabungan berupaya melakukan pencarian menyusuri sepanjang aliran Bendung Tingarbuntut. Sekitar pukul 11.57 WIB korban berhasil ditemukan dalam kondisi hilang nyawa.

“Benar korban ditemukan setelah dilakukan penyusuran sepanjang 1,2 kilometer dari titik awak laka air,”kata Nanang Sigit.

Selanjutnya korban dibawa ke Puskesmas Bangsal untuk dilakukan visum. Dengan ditemukannya korbanm operasi pencarian dinyatakan selesai.

“Operasi pencarian dinyatakan selesai, semua personil dikembalikan ke satuan masing-masing,”terang Nanang.(eko)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini