Beranda Kediri Raya Limbah Pembuangan Pabrik Triplek di Desa Jatilengger Ponggok Blitar Terbakar

Limbah Pembuangan Pabrik Triplek di Desa Jatilengger Ponggok Blitar Terbakar

109

KUBUS.ID – Limbah pembuangan pabrik triplek yang berada di Desa Jatilengger Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar terbakar Sabtu petang. Cuaca panas yang berlebihan dan angin kencang mengakibatkan api merambat dengan cepat.

Kata Kasi Pemadam, Penyelamatan Dan Sarana Prasarana Damkar Kabupaten Blitar TEDDY PRASOJO, berdasar keterangan saksi di lokasi, sejak 4 bulan lalu limbah tersebut dibakar sedikit demi sedikit tiap hari guna mengurangi limbah pabrik triplek agar tidak menumpuk banyak. Sabtu pagi, ada warga yang melihat tempat pembuangan limbah tersebut muncul api, namun sudah dipadamkan dengan alat seadanya. Sore harinya, api mulai membesar dan merambat ke tumpukan limbah.

Menurut TEDDY, selain mobil damkar yang dikerahkan ke lokasi, alat berat juga didatangkan untuk mengurai limbah pabrik, memisahkan yang sudah terbakar dan belum. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.(stm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini