Beranda Kediri Raya Jorok! Tumpukan Sampah ‘Hiasi’ Kali Bok Bringin Badas Kediri

Jorok! Tumpukan Sampah ‘Hiasi’ Kali Bok Bringin Badas Kediri

1150

KUBUS.ID – Tumpukan sampah hiasi kali Bok Bringin di Jalan Patimura Desa Bringin Kecamatan Badas Kabupaten Kediri. Pemandangan kurang sedap hingga bau menyengat itu terjadi sudah beberapa bulan terakhir.

Tumpukan sekitar 2 meter itu, mulai dari sampah organik maupun non organik dari rumah tangga, plastik, botol, kertas, masker hingga sayur busuk. Pemandangan tersebut terjadi pada dua sisi Kali Bok Bringin, yakni di sisi barat dan timur.

Salah satu warga setempat mengakui lokasi Bok Bringin ini sering menjadi area pembuangan sampah. Tak jarang pula, beberapa relawan dari pecinta alam pernah datang untuk membersihkan area tersebut. Namun tumpukan sampah masih tetap ada hingga menimbulkan bau tak sedap. Tumpukan sampah akan semakin banyak terlihat ketika akhir pekan. Akibatnya warga setempat yang bermukim di sekitar area kali menjadi sangat terganggu. 

“Biasanya kalau sudah numpuk dibakar, tapi di atasnya ada kabel jadi tidak berani,” ucap salah satu warga sekitar, Kamis (4/7/2024).

Sementara itu, aktivis lingkungan Forum Kali Brantas Kediri, Chandra Iman Asrori menyayangkan soal banyaknya timbulan sampah yang ada di beberapa sungai di Kabupaten Kediri termasuk di Kali Bok Bringin Badas. Dia mengaku pada bulan November 2023 tahun lalu telah membersihkan area tersebut bersama relawan lainnya. Menurutnya kesadaran masyarakat serta peran pemerintah harus ditekankan kembali untuk mengatasi masalah sampah termasuk membuat TPS3R di setiap desa.

“Bisa juga memasang kamera CCTV untuk memantau pembuang sampah agar dapat sanksi sosial dan menyediakan TPS3R karena itu fasilitas umum yang harus ada untuk mengatasi sampah di setiap desa,” ungkapnya.(sya/adr)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini