KUBUS.ID – Insiden lalu lintas antara motor dan truk terjadi di Jalan Umum Desa Mungkung Kecamatan Loceret Kabupaten Nganjuk pagi tadi. Truk menabrak pengendara motor yang sedang menyeberang jalan.
Kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Nganjuk IPTU HERI BUNTORO, SH., pengendara motor berinisial KT, warga Jatirejo Nganjuk mengalami luka-luka. Korban dibawa ke RSUD Kabupaten Nganjuk untuk mendapatkan perawatan medis.(stm)