Beranda Kediri Raya Cetak Generasi Tangguh, Kwarcab Kota Kediri Gelar Seleksi Pramuka Garuda

Cetak Generasi Tangguh, Kwarcab Kota Kediri Gelar Seleksi Pramuka Garuda

1965

KUBUS.ID – Sebanyak 629 pramuka Kota Kediri mengikuti seleksi Pramuka Garuda. Peserta yang mengikuti kegiatan tersebut terdiri dari pramuka siaga, penggalang, penegak, dan pandega. Seleksi Pramuka Garuda digelar pada 3 sampai 4 Agustus 2024.

Kata Andalan Organisasi dan Hukum Kwarcab Kota Kediri, Nurma Helmi Rahayuningtyas, seleksi Pramuka Garuda dilaksanakan sebagai langkah untuk mencetak generasi hebat dan terampil. Sebelumnya, Pramuka Garuda melaksanakan penempuhan di gugusdepan masing-masing. Kemudian, dilakukan verifikasi berkas dan portofolio di tingkat Kwartir Ranting (Kecamatan) dan Kwartir Cabang (Kab/Kota).

Sementara itu, salah satu peserta seleksi Pramuka Garuda dari SMPN 1 Kota Kediri, Hudaifi Ahmad, mengaku senang dapat mengikuti acara tersebut, karena Pramuka Garuda menjadi idaman bagi semua anggota pramuka.(slv)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini