KUBUS.ID – Curah hujan tinggi di Kabupaten Blitar mengakibatkan banjir dan tanah longsor di sejumlah kecamatan di Kabupaten Blitar. Sebagian besar warga masih mengungsi hingga pagi ini (1/12/2024).
Kata Kalaksa BPBD Kabupaten Blitar Ivong Berttyanto, total ada 9 desa yang terdampak. Kesembilan desa itu terdapat di Kecamatan Gandusari, Selorejo, Wlingi, Binangun, Wates dan Kesamben. Dalam insiden ini, tidak ada korban jiwa. Namun, ada satu korban luka karena tertimpa reruntuhan bangunan. Korban bernama Nyemin, warga Desa Krisik Kecamatan Gandusari. Untuk sementara, sebagian warga mengungsi di rumah penduduk yang aman.
BPBD Kabupaten Blitar bersama stakeholder terkait hari ini langsung melakukan penanganan dan gotong royong bersama warga. Disamping itu juga sudah menyediakan dapur umum untuk para pengungsi.(stm)