KUBUS.ID – Perbaikan jalan di jalur Menjangan Kalung Slorok-Garum Blitar sudah tahap finishing. Namun, jalan belum bisa dilalui, karena masih menunggu umur beton selama 28 hari.
Kata Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Hamdan Zulfikri, jalan akan dibuka untuk umum pada awal Juli 2024 mendatang. Diketahui sebelumnya pada tahun 2023, warga sempat melakukan aksi tanam pohon pisang di jalur tersebut, lantaran jalur Menjangan Kalung rusak parah.
Proyek betonisasi dipilih mengingat jalur tersebut merupakan akses menuju area pertambangan pasir dan setiap hari dilewati oleh kendaraan bermuatan berat. (rif)