Beranda Kediri Raya Angka Obesitas di Blitar Meningkat Dibanding Tahun Lalu

Angka Obesitas di Blitar Meningkat Dibanding Tahun Lalu

1711

KUBUS.ID – Sebanyak 43 ribu lebih masyarakat Blitar mengalami obesitas atau kenaikan berat badan. Data tersebut berdasarkan hasil skrining Dinas Kesehatan (Dinkes). Kata Kepala Dinkes Kabupaten Blitar, dr. Christine Indrawati, M.Kes., jumlah tersebut meningkat lima persen dibanding tahun lalu.

Menurut Christine, obesitas terjadi bukan hanya karena makan dengan porsi banyak. Namun, dipengaruhi beberapa faktor, seperti faktor genetik, mengonsumsi makanan tinggi gula dan lemak secara berlebih, kurangnya aktivitas fisik atau olahraga, kondisi lingkungan dan mental yang tidak stabil.

Ditambah, saat ini akses olahan makanan mengalami perubahan. Dahulu rata-rata bahan makanan berasal dari alam dan tumbuhan. Sekarang masyarakat dimudahkan dengan makanan siap saji. Hal tersebut berpengaruh terhadap kenaikan berat badan. Obesitas di Blitar mayoritas dialami usia produktif, yaitu kalangan remaja sampai usia 40 tahun. Dinkes Blitar berupaya menggaungkan edukasi untuk menjaga keseimbangan pola hidup sehat, sehingga terhindar dari obesitas.(slv)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini