Beranda Kediri Raya Banyak Peminat, Dinas Koperasi dan UMTK Kota Kediri Buka Pelatihan Administrasi Perkantoran

Banyak Peminat, Dinas Koperasi dan UMTK Kota Kediri Buka Pelatihan Administrasi Perkantoran

1103

KUBUS.ID – Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Tenaga Kerja Kota Kediri membuka pelatihan administrasi perkantoran batch 3 yang berlangsung di Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Mega Sanjaya di Jalan Kenongo Raya Kelurahan Ngronggo Kota Kediri. 30 peserta akan mengikuti pelatihan teori dan praktek selama 10 hari ke depan.

Kepala Dinas Koperasi dan UMTK Kota Kediri Bambang Priyambodo mengatakan, peminat pelatihan administrasi perkantoran cukup tinggi sehingga dibuka hingga batch 3.

“Kita lihat peminat di kota Kediri untuk Administrasi Perkantoran sangat tinggi. Kita harapkan yang selesai ikut pelatihan, yang belum dapat pekerjaan segera mendapatkan pekerjaan. Yang sudah mendapatkan pekerjaan bisa menerapkan ilmunya tentang administrasi perkantoran,” kata Bambang kepada Kubus.id, Jumat (8/11).

Bambang menambahkan, peserta pelatihan bakal mendapatkan sertifikat dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yang bisa memberi nilai tambah bagi peserta.(atc/hil)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini